Sunday, November 3, 2013

Harga Tiket Masuk Pemandangan Pulau Samosir



Danau Toba adalah primadona wisata Sumatera Utara. Itulah sebabnya beragam cara ditempuh untuk menikmati danau terbesar di Asia Tenggara tersebut. Salah satu destinasi wisata yang menawarkan keindahan Toba adalah Taman Simalem Resort yang ada di kawasan bukit Merek, Sidikalang, kabupaten Tanah Karo.

Keindahan alam Taman Simalem Resort ini sangat memukau. Tempat ini menyediakan pemandangan indah pegunungan dan view Danau Toba yang menawan. Simalem seringkali disebut sebagai kawasan ekowisata karena menggabungkan konsep pertanian (agrowisata) dengan kegiatan yang berhubungan dengan alam dalam 1 kawasan terpadu.

Begitu menginjakkan kaki ke Taman Simalem Anda akan menjumpai security check dan membayar tarif masuk sedikitnya Rp. 200 ribu (tergantung ukuran mobil dan hari kunjungan). Tiket masuk itu sudah termasuk beberapa voucher untuk membeli makanan, minuman dan bermain di wahana outbond.

Memasuki gerbang objek wisata yang dalam bahasa Batak Karo berarti sejuk dan nyaman ini pemandangan indah sudah mulai bisa kita lihat. Hal pertama yang Anda lihat saat memasuki kawasan ini adalah air mancur buatan atau yang biasa disebut dengan “Fountain of Wealth”.

Dari titik sentral inilah kita bisa memilih empat zona kawasan yang berbeda-beda. Anda tinggal memilih akan ke Pangambatan Valley, Karo Agrotourism Farm and Mart, Kodon-Kodon Cafe dan Buddish Temple.

Nah di zona pertama ekowisata yang dikelola oleh dua perusahaan swasta Indonesia-Singapura tersebut kita bisa melihat perkebunan biwa dan markisa, pusat pembibitan bunga, podok-pondok di tepian sungai untuk piknik dan beberapa titik rekreasi lainnya.

Di bagian zona Pangambatan Valley ini terdapat Waterfall Lodge yang bisa Anda singgahi untuk menginap beberapa hari. Panorama hijau hutan alami dan air terjun akan memanjakan sejauh mata memandang.

Karo Agrotourism Farm and Mart juga layak untuk ditengok karena di bagian inilah terdapat titik favorit para wisatawan yakni pearl of lake yang mengeksploitasi keindahan Danau Toba. Photo session banyak dilakukan karena latar belakang danau yang indah membuat gambar yang Anda ambil tampak lebih dramatis.

Masih di zona yang sama, kunjungilah Tongging Point. Ada dua tempat utama di Tongging Point yakni cafe nan cantik dan penginapan. Lagi-lagi pemandangan alam yang memikat bisa Anda nikmati disini.

Zona Karo Agrotourism Farm and Mart juga dilengkapi dengan amphitheater yang berlatar belakang Danau Toba. Penonton pertunjukkan yang digelar di panggung tersebut akan dibuai oleh keindahan alam dan langit tanpa batas. Luar biasa!

Di zona ketiga yakni Kodon-Kodon Cafe yang merupakan titik awal wisatawan yang ingin melakukan trekking ke air terjun kembar. Camping ground yang berada di tepi sungai juga bisa Anda coba sensasinya. Jika tak ingin kemana-mana, Anda cukup duduk sambil menikmati kudapan di cafe sambil melihat danau nan tenang.

Kendati fasilitas yang ada sudah cukup lengkap namun pengelola setempat masih membangun beberapa wahana tambahan termasuk Buddhist temple yang terus dikerjakan. Menempati areal seluas 206 hektar, Taman Simalem Resort ini berada di ketinggian 1500 mdpl.

Untuk mencapai kawasan ini, Anda bisa menggunakan kendaraan sewa atau pribadi dengan jarak tempuh 2,5 – 3 jam dari Medan. Jika Anda kebetulan sedang berada di Berastagi, tempat peristirahatan ini bisa dicapai hanya dalam waktu 45 menit.

Sekembalinya ke Medan, Anda bisa meneruskan liburan ke tempat-tempat wisata seperti Tjong A Fie Mansion, Taman Sri Deli dan Vihara Gunung Timur.

Selama di Medan Anda bisa menginap di Asean International Hotel, Grand Aston City Hall Hotel & Serviced Residences dan Alpha Inn.

0 comments:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Total Pageviews